logo

MAGENDA VI

MAGENDA (MALAM GELAR SENI SMADA) DIES NATALIS SMADA. Dalam memperingati ulang tahun SMA Negeri 2 Bondowoso ke-32. OSIS SMADA melaksanakan acara bertajuk MAGENDA VI dengan tema Fantasy. Acara MAGENDA VI diawali dengan acara fashion on the street bertajuk SMADA FASHION CARNIVAL (SFC) yang dimulai dengan pembukaan di depan SMADA oleh Kepala SMAN 2 Bondowoso dilanjutkan dengan pelepasan SFC.

SFC1 SFC2

SFC3 SFC4

SFC dimulai dari SMAN 2 Bondowoso melalui jalan Ahmad Yani menuju ke alun-alun. Di depan Pendopo Bupati, diadakan display berupa atraksi yang dikemas dalam bentuk cerita dalam tarian. Beraneka macam karya siswa ditampilkan di arena display tersebut, mulai dari putrid salju, pirates of carribean, roro jonggrang, dan lain-lain. Begitu tinggi nilai seni yang ditampilkan oleh siswa siswi SMADA Bondowoso.

Pada malam harinya, acara Malam Gelar Seni SMADA yang ke VI mencapai puncaknya. Panggung besar berhiaskan permainan lampu memanjakan mata yang menyaksikan. Acara ini dibuka oleh Kepala SMA Negeri 2 Bondowoso yang dikemas dalam film pendek dan drama yang apik oleh OSIS feat Desain Grafis SMADA. Penampilan Paduan Suara dan Kompilasi Perkusi memukau pengunjung yang hadir. Permainan tarian api juga sangat mendukung pertunjukan. Band dari siswa siswi SMA Negeri 2 Bondowoso menampilkan persembahan terbaiknya. Fashion dance yang menampilkan model lokal SMADA menunjukkan kepiawaiannya dalam membawakan atraksi yang dikemas dengan tarian dan music yang mendukung. Teater Pocong Kasmaran memukau dan menghibur dengan drama kocak yang menceritakan pocong mencari cinta.

K2 Reggae menjadi band pembuka guest star dilanjutkan dengan band dari kelas XII SMADA. Boys n Root, band musik reggae menggoyang lapangan serba guna SMADA dengan penampilannya yang memukau.

MGD61 MGD62

MGD63 MGD64

MGD65 MGD66

Acara ini bukan semata-mata menghadirkan hiburan atau sekedar refresh untuk menghilangkan kejenuhan siswa, tetapi lebih pada usaha untuk menciptakan siswa kreatif sehingga menjadi insan inovatif yang dapat berpikir level tinggi seperti yang diharapkan oleh pemerintah dalam kurikulum 2013 untuk menyongsong era kejayaan Indonesia Emas (2045)

SMA Negeri 2 Bondowoso | Jl. Letjend Suprapto 153 Bondowoso, Jawa Timur, Indonesia | Telp: 0332 421822, Fax: 0332 431730



supported and maintenanced by Pusat Sumber Belajar (PSB) SMA Negeri 2 Bondowoso | panjisetioutomo