logo

Kolaborasi ekstra Smada berikan santunan kepada Anak Yatim di Bulan Ramadan

tuai aksi 2025 2

Dalam rangka menyambut Bulan suci Ramadan 1446 H, tiga ekstra SMA Negeri 2 Bondowoso yaitu Ekstra Remus, Ekstra PMR dan PIK R mengadakan acara bakti sosial berupa pemberian santunan kepada anak yatim. Kegiatan yang bertajuk Tuai Aksi ini berlangsung pada hari Sabtu (15/03) di Masjid Nurullah yang merupakan Masjid sekolah dengan penuh khidmat dan penuh kebersamaan. Dalam sambutannya Bapak Kepala Sekolah, Bapak Oni Pambagyo Triantoro S.Pd M.P, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian pelajar Smada terhadap sesama, terutama kepada anak-anak yatim yang membutuhkan uluran tangan. "Ramadan adalah bulan yang penuh berkah. Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan adik-adik kita agar mereka juga merasakan kegembiraan di bulan yang suci ini," ujarnya.

tuai aksi 2025

Acara ini dihadiri oleh para guru pembina, perwakilan ekstra, serta perwakilan dari yayasan Al Fitroh. Santunan berupa uang tunai, cindera mata, diserahkan langsung kepada para anak yatim yang telah terdata sebelumnya. Selain pemberian santunan, acara ini juga diisi dengan Games yang diberikan oleh kakak yang tergabung dalam ekstra diatas. Acara berlangsung dengan gembira dan akrab. Akhirnya kegiatan ditutup dengan acara berbuka bersama dan Sholat Magrib berjamaah di Masjid Nurullah.

Semoga dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat menumbuhkan rasa empati dan kebersamaan di lingkungan sekolah serta memberikan manfaat nyata bagi mereka yang membutuhkan. Program ini merupakan program yang telah berlangsung sejak lama dan mudah mudah2an menjadi kegiatan rutin setiap tahun agar bisa terus bermanfaat bagi di masa mendatang.

tuai aksi 2025 3

SMA Negeri 2 Bondowoso | Jl. Letjend Suprapto 153 Bondowoso, Jawa Timur, Indonesia | Telp: 0332 421822, Fax: 0332 431730



supported and maintenanced by Pusat Sumber Belajar (PSB) SMA Negeri 2 Bondowoso | panjisetioutomo