SMA Negeri 2 Bondowoso terus berusaha untuk meraih prestasi sebaik mungkin. Setelah mendominasi perolehan KSN tingkat Kabupaten, FLS2SN, berikutnya berjaya di ajang Olimpiade Olahraga Siswa Nasional ( O2SN ) yang diselenggarakan mulai tanggal 1 Juni – 4 Juni 2023. O2SN adalah kegiatan yang bersifat kompetisi di bidang olahraga antar siswa SMA atau yang sederajat dalam lingkup wilayah yang dilakukan berjenjang mulai tingkat Kabupaten, Propinsi dan Nasional.
Cabang yang dilombakan pada seleksi O2SN jenjang SMA tingkat KabupatenÂÂ tahun 2023 adalah sejumlah 5 cabor meliputi Atlitik, Karate, Silat, Renang dan Bulutangkis. Kegiatan ini tentu disambut dengan antusias karena menjadi wadah bagi para peserta didik menunjukkan bakat serta kemampuan terbaiknya. Apalagi pada tahun ini kegiatan O2SN dilakukan secara Luring setelah pada tahun sebelumnya masih sangat terbatas karena masih menghadapi masa Pandemi covid 19.
Pada ajang ini SMA Negeri 2 Bondowoso menjadi juara Umum O2SN tingkat Kapubaten dengan memperoleh:
1. Juara 1 Karate Nomor Kata Perorangan Putri atas nama OMAY LUDHITA DWI P
2. Juara 1 Bulutangkis Putra atas nama RAHMAT BELGI RAMADHANI
3. Juara 1 Bulutangkis Putri atas nama ZAFIROH TALITHA NUR F
4. Juara 1 Atletik Panca Lomba Putri atas nama PUTRI DWI AGUSTIN
5. Juara 2 Atletik Panca Lomba Putra atas nama AHMAD ZAKARIA TAJUDDIN
6. Juara 2 Renang Putra atas nama GUSTI DZAKY ADINATA
7. Juara 2 Renang Putri atas nama NABILA OKTA DWI RAMADHANI
Selanjutnya mereka akan menjadi wakil dari Kabupaten Bondowoso untuk berlaga di O2SN tingkat Propinsi Jawa Timur.
Bapak Drs.JARIMIN M.Pd selaku Kepala Sekolah berharap semoga TIM O2SN terus berprestasi, tentu dengan sebuah proses usaha pembinaan yang baik dan teriring Do’a dari segenap warga sekolah.. Tidak kalah pentingnya bahwa O2SN tidak hanya ajang untuk berprestasi di bidang olah raga, tapi juga untuk menumbuhan karakter-karakter dan budi pekerti yang baikseperti kerja keras, sportifitas, keberanian yang akan berguna bagi setiap peserta didik kedepan.
- ANGEL FIRDAUSA JUARA 3 NEWS READING OLEH MGMP SMA KABUPATEN JEMBER
- DUA SISWA SMADA RAIH JUARA PERTAMA TINJU PIALA KAPOLRES BONDOWOSO
- GITA BAHANA SMADA RAIH JUARA UMUM PIALA BUPATI BONDOWOSO 2024
- Tim SENDRATARI SMA 2 BONDOWOSO Meraih Juara
- RAIH JUARA 1 PBB TINGKAT KABUPATEN OLEH KODIM 0822 BONDOWOSO
- SMADA RAIH JUARA PERTAMA DALAM LKBB KPU 2024
- JUARA 1 DALAM PAWAI BUDAYA DIRAIH OLEH SMADA
- ATLET BULUTANGKIS SMADA MERAIH PRESTASI DI KEJURKAB BULUTANGKIS 2024
- Raih Juara satu dan dua dalam Lomba Gerak Jalan HUT RI KE 79
- EMPAT SISWA SMADA MERAIH PRESTASI PADA KEJUARAAN TINJU PIALA BUPATI NGAWI SE JAWA TIMUR